Nggak kerasa terakhir jenguk si Ijo adalah akhir Maret 2010 yang lalu, dan baru hari ini si Ijo ditengok kembali yaitu tanggal 5 Juni 2010. Berarti sudah 2 bulan sejak terakhir ditengok. Sekarang statusnya sudah bisa dibilang 90% selesai, karena pengecatan bodi sudah selesai, mesin sudah terpasang dan sudah jalan, kaca-kaca dan karet juga sudah terpasang semua. Sekarang ini adalah tahap penggantian jok, karpet dasar dan door trim.
Hari ini berkunjung kembali ke TIFA Ban dan ternyata pengerjaan interior tidak dikerjakan di bengkel Welly, melainkan dikerjakan di salah satu "kontraktor" yang biasa mengerjakan interior di daerah Meruya. Begitu sampai di bengkel untuk janjian dengan Welly, kemudian kita pergi ke tempat si Ijo sedang dikerjakan interior-nya. Jaraknya sebenarnya tidak begitu jauh dari TIFA Ban tetapi karena macet maka jarak tempuh membutuhkan waktu sekitar 1/2 jam.
Begitu sampai kita lihat si Ijo sedang dalam proses pengerjaan door trim. Sesuai permintaan, interior diganti dengan warna coklat muda terang agar terlihat bersih. Karpet dasar sudah hampir selesai, jok tempat duduk juga sudah selesai, tinggal pengerjaan lapisan door trim yang sedang in progress. Sempat melihat kualitas pengecatannya body yang sudah selesai, dan memang bagus dan rata. Body terasa 'kaleng' kembali namun saat ini proses pemolesan belum selesai dan masih akan dipoles kembali setelah semua interior beres.
Wah, mudah-mudahan setelah selesai semua penampilan si Ijo akan lebih 'fresh' dan tampak keren. Warna cat dipertahankan sesuai dengan warna sebelumnya, karena warna ijo-nya cukup antik dan sangat cocok dikombinasikan dengan warna hitam pada over fender, bullbar dan ornamen lainnya. Ciamik pokoknya...! Kita tunggu saja setelah semua selesai...pasti keren.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar